Batu red baron atau dikenal dengan nama lain red brown, batu ini yang sedang banyak diburu oleh kolektor akik. Memiliki nama red baron (red brown) karena jenis batu ini memiliki warna merah kecoklat coklatan. Batu ini memiliki tingkat kekerasan 7-7,9 skala mohs dan masuk dalam jenis batu chalsedony. Untuk red baron sendiri dalam proses penambangannya sangat sulit dan jarang di jumpai yang sempurna, karena kebanyakan dalam 1 bongkah batu bahannya bisa dapat red baron dengan ukuran kecil dan belang merah tomat, jadi sangat sulit didapat dan tergolong batu langka.
|
bahan batu red baron kulitas super |
Ciri umum dari batu jenis Red Baron
- Serat seperti motif punggung kura2
- Klep atau kilau seperti moonstone
- Klep seperti cat eye’s berupa klep kilau garis memanjang
- Menyerap keadaan cahaya sinar sekitar, sehingga mampu merubah warna sesuai keadaan light sekitar.
Cara merawat batu akik red baron
- Poles dengan serbuk intan jika batu red baron kurang mengkilap.
- Bersihkan batu menggunakan sabun cuci atau pasta gigi.
- Simpan batu ditempat yang aman dan terbuka agar bisa tetap berproses.
- Oleskan Baby Oil di permukaan batu hingga merata agar warnanya tetap terjaga.
Cara Memilih Bahan Batu Red Baron
- Siapkan sebuah lampu senter, karena batu Red Baron merupakan jenis batu Kristal, maka pilihlah bahan yang telah benar-benar mengkristal dengan alat bantu senter.
- Pilihlah bahan Batu Red Baron yang warna merahnya benar-benar merata, karena warna yang kurang rata bisa mempengaruhi kualitas batu.
- Bila kita tidak membawa senter kita bisa menggunakan cara lain yaitu, merendam batu dalam air untuk melihat tingkat Kristal dan warna.
- Bahan Batu Red Baron yang baik dan berkualitas adalah yang terletak di bagian tengah batu tersebut.
Related Posts:
wah blognya cocok sekali untuk peenyuka batu akik
ReplyDeleteperawatan wajah pria